The Distance = J - A - R - A - K
Sebenarnya tidak ada yang spesial dengan kata barusan "the distance is the distance", that's all. Tapi tidak buat aku, kata jarak menjadi sangat berarti ketika aku memutuskan untuk menjalin Long Distance Relationship (LDR). Terkadang ia sangat jahat dan meracuni akal sehat. Jarak bukan hanya sekedar jarak, butuh sabar super extra untuk menaklukan dia yang jahat.
Jarak tidaklah salah, jadi siapa donk yang salah? salah gue salah temen-temen gue #edisiAADC. Saat aku menemukan orang yang aku anggap tepat untuk mewarnai hidupku, ketika itu juga cobaan mulai datang menghadang, JARAK bisakah aku membuatmu jinak? Banyak orang yang menyerah karena kalah. banyak juga yang telah menghentikan langkah, entah tidak berani mencoba, atau sudah mencoba tapi ternyata gagal.
Kenapa aku mau bertahan? tidak perlu aku jelaskan, biar aku saja yang tahu dan mengerti.
Aku tidak bilang jika aku bisa bertahan untuk mempertahankan LDR ini, tapi aku mau mencobanya, berjuang untuk hubungan ini, bertahan untuk kamu, and i wish i can do my best for it :)
Pacaran + Jarak = Bakso + Sambel
Sepertinya aku semakin tidak waras, aku mengumpamakan LDR seperti hal itu, seperti ketika ingin makan bakso, harus pesen dulu, baru bisa dinikmatin. Jika saja memesen pacar ke Tuhan sesimple ketika mesen semangkuk bakso sama abang Opan, pesennya begini "Bang Opan, pesen pacarnya satu ya, gag pake jarak, gag pake lama juga" ngahahaha gilaa ya. Dan ketika pesenannya dateng, kurang berasa enaknya jika tidak ditambah sambel, kalo takarannya sesuai akan menambah rasa dan membuat ketagihan. Tapi jika kelebihan dosis bakal buat sakit perut, panas dan keringetan, whewwhhh. Belum lagi jika yang makan mempunyai penyakit pada organ dalam tubuh, bisa-bisa terkena infeksi lambung tuh.
LDR ITU SUSAH ? apa ada yang mau mendebat persepsi ini, sini aku gorok lehernya, ngahahaha. Semua hal di uji disini, ya kejujuran, kepercayaan, pengertian, blablabla.... Susah ya jika harus percaya pada suara diujung telepon, percaya pada tulisan dibalik layar alat komunikasi.
Distance isn't a big factor in a Relationship, Communicaton is.
Baiklah, mari bertahan dengan LDR yang sedang dipertahankan, jika orang lain bisa kenapa aku tidak. Just let it flow yeaa, jika tidak berhasil (lagi) maka aku akan menghela nafas panjang dan akan segera menekan tombol pause yang ada dikepalaku. Selamat menjadi pejuang jarak, wish me luck !!!
No comments:
Post a Comment